,

Open House UKM 2014

IMG_3698

Open House UKM (13/09/2014) merupakan salah satu rangkaian acara Raja Brawijaya yg bertujuan untuk memperkenalkan seluruh UKM di UB kepada Mahasiswa Baru. Dari adanya OH UKM ini diharapkan kepada para mahasiswa, khususnya mahasiswa baru bisa mengetahui organisasi-organisasi apa saja yang ada di Universitas Brawijaya. Ada berbagai macam UKM yang dapat diikuti oleh para mahasiswa yang terbagi kedalam 5 bidang, yaitu Olahraga, Minat Khusus, Penalaran, Kesenian, dan Kerohanian. KSR sendiri masuk dalam bidang Minat Khusus. Setiap mahasiswa dianjurkan untuk berorganisasi karena ada banyak hal yang akan didapat. Softskill yang akan kita dapatkan dalam organisasi tidak diberikan di bangku kuliah.

OH UKM kali ini tampak lebih spesial karena dihadiri langsung oleh Wakil Presiden Indonesia terpilih, yaitu Bapak Jusuf Kalla. Di sela-sela kesibukannya, beliau menyempatkan diri untuk hadir dalam kegiatan ini. Setelah memberikan sambutan, Pak Jusuf Kalla beserta rombongan langsung meninggalkan lokasi karena kegiatan beliau yang cukup padat.

IMG_3744
Sambutan oleh Wakil Presiden Indonesia Terpilih, Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla
IMG_3737
Prof. Dr. Ir. Mohammad Bisri, MS. (Rektor UB) Bersama Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla Beserta Rombongan

Setiap UKM mendapat kesempatan untuk memberikan penampilan sesuai tema yang telah ditentukan, yaitu “Ini Kegiatanku, Ini Brawijayaku, dan Ini Indonesiaku”. KSR UB memberikan penampilan simulasi bencana Gunung Meletus dan mendapat sambutan baik dari teman-teman yang menyaksikan. Stand KSR juga tidak luput dari perhatian para mahasiswa baru, tercatat lebih dari 400 mahasiswa baru yang mendaftarkan diri sebagai peminat KSR.

IMG_3823
Simulasi Bencana: Evakuasi Korban ke Atas Tandu
IMG_3824
Simulasi Bencana: Evakuasi Korban ke Tempat yang Lebih Aman

Setiap organisasi memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Salurkan apa yang menjadi minat teman-teman. Lakukan yang terbaik untuk hasil yang baik pula. Tetap semangat dalam menjalani aktifitas-aktifitasnya dan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam OH UKM kemarin.

KSR Brawijaya, jaya, jaya, jaya.

2 responses to “Open House UKM 2014”

  1. Tiffany Avatar
    Tiffany

    kak,msh buka pendaftaran gk? ksr tu kegiatannya apa aja si? Kumpul2nya hari apa aja n jam berapa? apa syarat buat masuk KSR?
    Terima kasih

    1. ksr
      bitpen

      info pendaftaran masih belum ada jadi tunggu info selanjutnya ya, kegiatan-kegiatan KSR UB bisa dilihat di web kami atau kalau ingin tau lebh banyak tentang KSR bisa datang aja ke sekret UKM lt.3 kavling 26&27, trimakasih 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Buka pesannya
1
💬 Membutuhkan bantuan?
Scan the code
Hi! Apa ada yang bisa kami bantu?