
Pestisida merupakan senyawa kimia yang digunakan untuk membasmi hama dan penyakit pada tanaman. Adanya revolusi hijau pada masa orde baru, menjadikan ketergantungan petani terhadap penggunaan senyawa-senyawa kimia tersebut, apalagi berkembangnya berbagai jenis pestisida saat ini semakin dimanfaatkan oleh petani sebagai upaya penanggulangan hama dan peyakit pada tanaman budidaya agar serangannya tidak melebihi ambang ekonomi dan merugikan petani. Penggunaan pestisida memang terbukti efektif dan cepat dalam membasmi hama penyakit. Namun banyak hal negatif yang timbul akibat